Nelayan Tanjung Seloka Yang Hilang Ditemukan Tewas di Perairan Labuan Mas Kotabaru - Jurnalisia™

  • Jurnalisia™

    Mengusung Kearifan Lokal

    Jurnalisia™

    Sumber Data Cuaca: https://cuacalab.id

    Rabu, 30 April 2025

    Nelayan Tanjung Seloka Yang Hilang Ditemukan Tewas di Perairan Labuan Mas Kotabaru

    Kotabaru,
    Tim gabungan yang terdiri dari Polsek Pulau Laut Selatan, Sat Polairud Polres Kotabaru, Badan SAR Nasional, dan BPBD melakukan evakuasi melalui jalur laut terhadap sesosok mayat yang ditemukan warga mengapung dekat Bagan milik seorang warga Nelayan di perairan Labuan Mas Kotabaru.

    Mayat seorang pria, diketahui bernama Kana (69), warga Desa Tanjung Seloka Kecamatan Pulau Laut Selatan Kotabaru.


    Korban sebelumnya dilaporkan hilang pada Minggu (2704/25) di perairan Tanjung Seloka, dan ditemukan sekitar 10 mil dari tempat kejadian pada Rabu (30/04/25) sekira jam 02:00 WITeng.

    Mayat dievakuasi ke rumah duka. Keluarga korban telah mengonfirmasi identitas jenazah dan memilih untuk tidak melakukan visum atas meninggalnya Kana. Mereka menerima kejadian ini dengan ikhlas. ©Jurnalisia™

    Penulis : Agus Ariyanto
    👀 1269

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.

    Beranda

    ... ...