Dato Sri Tahir Rogoh Rp 500 Milyar Untuk Bangun Rumah Sakit di IKN - Jurnalisia™

  • Jurnalisia™

    Mengusung Kearifan Lokal

    Jurnalisia™

    Sumber Data Cuaca: https://cuacalab.id

    Minggu, 13 April 2025

    Dato Sri Tahir Rogoh Rp 500 Milyar Untuk Bangun Rumah Sakit di IKN

    Dato Sri Tahir [courtesy : ajaib.co.id]
    Nasional,
    Luar biasa orang ini mau menggelontorkan uangnya sampai Rp 500 milyar untuk membangun fasilitas umum. Siapa dia ?

    Orang itu punya nama lahir Ang Tjoen Ming yang memiliki nama lain sebagai Tahir, atau lebih dikenal sebagai Dato Sri Tahir. Ia merupakan seorang pengusaha Indonesia keturunan Tionghoa atau biasa disebut Cina.

    Tahir merupakan Bos dari Mayapada Group, perusahaan induk yang memiliki berbagai macam usaha meliputi perbankan, media, properti, rumah sakit hingga toko berjaringan.

    Menurut berbagai sumber, Dato Sri Tahir ini merupakan 1 diantara orang terkaya di Indonesia dengan total kekayaan mencapai USD 4,4 milyar atau setara dengan Rp 68,65 trilyun.

    Dari banyak sumber pula, Dato Sri Tahir menggelontorkan uang setidaknya Rp 500 milyar untuk membangun rumah sakit di Ibukota Nusantara. Ia membangun rumah sakit terbaik dan terlengkap fasilitasnya untuk mendukung Ibukota Nusantara di Kaltim. Pembangunan rumah sakit tersebut dimulai pada Nopember 2023, dan selesai serta diresmikan pada Oktober 2024 dengan nama Mayapada Hospital Nusantara.

    Usaha dan bisnis Dato Sri Tahir diawali dengan berjualan pakaian wanita dan sepeda sambil kuliah di Singapura; membelinya di Singapura lalu menjualnya di Surabaya.

    Selain sebagai seorang pengusaha sukses, Dato Sri Tahir ini diketahui pula saat ini sebagai anggota dari Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres) di masa pemerintahan Presiden Jokowi. ©Jurnalisia™
    👀 34852

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.

    Beranda

    ... ...