
Kotabaru,
Bupati Kotabaru, M. Rusli, S.Sos mengukuhkan Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Kotabaru serta melantik Pengurus TP. PKK Kabupaten Kotabaru Periode Tahun 2025-2029, bertempat di Aula Bamega Kantor Bupati di kawasan Sebelimbingan, Selasa (15/04/25).
"Tim Penggerak PKK memiliki peran penting dalam membantu Pemerintah Daerah meningkatkan kesejahteraan keluarga melalui 10 Program Pokok PKK. Keberadaan PKK sangat strategis dalam membina keluarga, memperkuat peran perempuan, serta meningkatkan ketahanan sosial dan ekonomi masyarakat," kata Bupati dalam sambutannya.
Ditambahkannya, Pemkab Kotabaru akan terus memberikan dukungan penuh terhadap kegiatan TP PKK demi mewujudkan masyarakat yang sejahtera, berdaya, dan religius.
Ketua Pembina TP PKK Kabupaten Kotabaru adalah Bupati Kotabaru, Staf Ahli, Kepala DPMD Kotabaru, sedangkan Ketua, Ny. Suci Anisa yang merupakan istri Bupati, Wakil Ketua I, Ny. Siti Hadijah, Wakil Ketua II, Risna S. Pane dan Pengurus lainnya.
Turut hadir Ketua DPRD Kabupaten Kotabaru, Wakil Bupati, Pj Sekdakab, Asisten dan Staf Ahli, Kepala SKPD, dan lainnya. ©Jurnalisia™
Penulis : Agus Ariyanto
👀 2995
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.