
Banjarmasin,
Ketua Dekranasda Propinsi Kalsel, Hj. Fathul Jannah Muhidin melantik Andi Irmayani Rudi Latif sebagai Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kabupaten Tanah Bumbu untuk periode 2025-2030, bertempat di Gedung Mahligai Pancasila Banjarmasin, Rabu (05/03/25).
Pelantikan tersebut dilakukan bersamaan dengan Ketua Dekranasda Kabupaten/Kota se Kalsel, Andi Irmayani Rudi Latif didampingi oleh Bupati Tanah Bumbu, Andi Rudi Latif, yang turut memberikan dukungan.
"Sesuai dengan yang dipercayakan untuk meningkatkan peran serta Dekranasda dalam mewujudkan melestarikan budaya dan perajin berdaya saing. Semoga Tuhan Yang Maha Esa memberikan kekuatan kepada kita semua dalam mengabdi kepada bangsa dan negara tercinta,” ujar Hj. Fathul Jannah.
Gubernur Kalsel, Muhidin yang turut hair turut memberikan ucapan selamat kepada para Ketua Dekranasda yang baru dilantik. ©Jurnalisia™
👀 4456
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.