Musim Durian Tiba, Masih Mahal - Jurnalisia™

  • Jurnalisia™

    Mengusung Kearifan Lokal

    Jurnalisia™

    Sumber Data Cuaca: https://cuacalab.id

    Minggu, 22 Desember 2024

    Musim Durian Tiba, Masih Mahal


    Tanah Bumbu,
    "Seratus ribu satu buah," jawab wanita penjual buah Durian yang mangkal di kawasan sekitar Pusat Niaga Bersujud atau Pasar Minggu Kecamatan Simpang Empat ketika seorang pembeli menanyakan harga Durian yang dijualnya.

    Mahal.
    Memang masih mahal harga buah Durian saat ini, karena buah yang aromanya cukup menyengat itu didatangkan dari wilayah Kalteng. Adapun Durian lokal masih belum beredar karena belum layak jual.


    Adapun Durian yang berasal dari daratan Pulau Laut Kotabaru antara lain dari Salino dan Sungai Pasir juga belum muncul.

    Buah Durian telah mulai dijual terutama di kawasan Kecamatan Simpang Empat sekitar sebulan terakhir. Meski masih mahal tapi tetap juga diserbu pembeli.

    "Kalau yang itu harganya Rp 75 ribu, yang itu Rp 50 ribu, nah yang itu 3 buah bisa Rp 100 ribu," penjual menjelaskan ke para pembeli. ©Jurnalisia™
    👀 6207

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.

    Beranda

    ... ...