Tanah Bumbu,
Tim Rencana Pembangunan Kawasan Perdesaan Pariwisata (RPKPP) Kabupaten Tanah Bumbu mengunjungi Desa Angsana Kecamatan Angsana dalam rangka pengembangan Desa Wisata Mangrove di wilayah Kecamatan Angsana.
Menurut Plt Kades Angsana, Sayid Firdaus yang menyambut kedatangan tim, mengungkapkan saat ini Desa Wisata Mangrove Angsana belum dibuka untuk umum, karena fasilitas pendukungnya belum lengkap secara keseluruhan seperti gazebo, toilet, dan jembatan yang baru terbangun sepanjang 400 meter dari target 1 km.
“Saat ini kita terus lengkapi fasilitasnya. Setelah semua siap dan lengkap, maka Desa Wisata Mangrove akan kita buka untuk umum,” ungkap Sayid Firdaus.
Yuli Agustini dari Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Tanah Bumbu yang juga merupakan seorang dari Tim RPKPP menambahkan, saat ini pihaknya sedang menyusun perencanaan Desa Wisata untuk 5 tahun ke depan.
Ditambahkannya, pengembangan desa wisata ini bukan hanya terfokus pada wisatanya saja tetapi juga ada pusat UMKM, jaringan telekomunikasi, dan lainnya. ©Jurnalisia™
👀 1532
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.