Tanah Bumbu,
Setdakab Tanah Bumbu melalui Bagian Tata Pemerintahan melaksanakan Rapat Koordinasi (Rakoor) Persiapan dan Pemantapan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Tahun 2024.
Rakoor dibuka oleh Asisten Setdakab Tanah Bumbu Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Eka Saprudin mewakili Bupati Tanah Bumbu.
Eka Saprudin mengatakan Rakoor ini merupakan tindaklanjut arahan Mendagri; untuk melakukan pemantauan dan koordinasi dengan semua pemangku kepentingan terkait persiapan Pilkada Serentak yang aklan dilaksanakan pada 27 Nopember 2024 mendatang.
“Dalam rapat ini juga dibahas beberapa isu penting termasuk antisipasi potensi hambatan logistik di daerah-daerah sulit, serta upaya peningkatan partisipasi pemilih,” jelas Eka. ©Jurnalisia™
👀 419
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.