Internasional,
Dengan cadangan Nikel sebanyak sekitar 55 juta metrik ton; Indonesia berada di peringkat pertama sebagai negara dengan cadangan Nikel terbesar di dunia.
Indonesia menempatkannya menjadi pemain kunci di pasar Nikel global; yang penting bagi berbagai industri termasuk produksi elektronik dan baja.
Di peringkat ke 2 dengan cadangan tak sampai separuh dari cadangan Indonesia adalah Australia sebanyak 24 juta metrik ton, Brazil sekitar 16 juta metrik ton, Rusia sebanyak 8,3 juta metrik ton, dan Kaledonia Baru; wilayah Prancis di kawasan Pasifik dengan cadangan Nikel sebanyak 7,1 juta metrik ton.
Selanjutnya adalah Filipina dengan cadangan sebanyak 4,8 juta metrik ton, China atau Tionkok sebanyak 2,8 juta metrik ton, Kanada sebanyak 2,2 juta metrik ton, dan Amerika Serikat sebanyak 340 ribu metrik ton. Perkiraan cadangan ini berdasarkan survei Geologi Amerika Serikat. ©Jurnalisia™
👀 933
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.