Pemkab Tanah Bumbu melalui Asisten I Setdakab Tanah Bumbu Bidang Pemerintahan dan Kesra, Eka Saprudin menegaskan komitmen pemerintah dalam mendukung upaya menurunkan angka stunting.
Hal itu seperti disampaikannya pada kegiatan pelatihan Pembinaan Tim Pendamping Keluarga (TPK) pada tahun 2024, belum lama ini.
“Pemerintah sangat mengapresiasi dan mendukung kegiatan pelatihan TPK sebagai langkah penting dalam menurunkan stunting di Tanah Bumbu,” kata Eka Saprudin.
TPK memegang peran krusial dalam menyelesaikan masalah stunting di daerah. Mereka bertugas memberikan penyuluhan, memfasilitasi layanan referensi, serta memberikan bantuan sosial.
“Dengan pelatihan ini kami berharap pembinaan TPK dapat meningkatkan pengetahuan mereka serta menyadarkan masyarakat tentang pentingnya gizi dan kesehatan bagi pertumbuhan anak,” tambah Eka Saprudin. ©Jurnalisia™
👀 1672
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.