Kotabaru,
Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Kabupaten Kotabaru melaksanakan sosialisasi penyelenggaraan adminstrasi pemerintahaan desa bagi Kasi Pemerintahan Desa se Kabupaten Kotabaru tahun 2024, bertempat di satu hotel di Kotabaru, Selasa (15/10/24).
Sosialisasi berlangsung selama 2 hari dari tanggal 15 hingga 16 Oktober 2024, dibuka oleh Kepala DPMD Kabupaten Kotabaru, Basuki, SH, MH, dihadiri oleh para peserta.
Basuki mengatakan, pelaksanaan sosialisasi penyelenggaraan administrasi pemerintahan desa untuk para Kasi Pemdes diikuti perwakilan dari 198 desa; dibagi 2 sesi di hari pertama ada 101 desa dan di hari kedua ada 97 desa; dengan tujuan agar penyelenggaraan administrasi desa dapat berjalan dengan baik dan lancar sesuai dengan tugas pokok Kasi Pemerintahaan Desa
Kegiatan tersebut diisi dengan penyampaian materi dan diskusi oleh Narasumber dari Dinas Perpustakaan dan Kearsipan, DPMD Propinsi Kalsel dan DPMD Kabupaten Kotabaru. ©Jurnalisia™
Penulis : Agus Ariyanto
👀 2737
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.