Orang Indonesia atau biasa dijuluki warga +62 mengalahkan orang-orang dari Negeri Paman Sam alias Amerika Serikat soal penggunaan platform media sosial TikTok.
Menurut data Statista tahun 2024 terdapat sebanyak 127,5 juta pengguna TikTok di Indonesia, disusul Amerika Serikat sebanyak 121,52 juta di posisi ke 2.
Di posisi berikutnya adalah Brazil sebanyak 101,8 juta, Meksiko 77,93 juta, Vietnam 69,67 juta, Pakistan, 59,63 juta, Rusia 58,22 juta, Thailand 53,43 juta, Filipina 48,03 juta, dan Bangladesh sebanyak 39,79 juta.
Di posisi ke 11 hingga ke 20 terdapat Turkiye sebanyak 38,4 juta, Arab Saudi 35,93 juta, Mesir 35,31 juta, Irak 33,4 juta, Malaysia 29,14 juta, Kolombia 28,42, Nigeria 27,39, Jepang 25,67, Prancis 24,59 juta, dan Jerman sebanyak 22,86 juta.
Adapun China yang merupakan asal dari platform media sosial TikTok ini malahan tak termasuk di daftar 20 negara di atas. ©Jurnalisia™
👀 6040
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.