Produk Tanah Bumbu Tampil di Expo Kalsel 2024 - Jurnalisia™

  • Jurnalisia™

    Mengusung Kearifan Lokal

    Jurnalisia™

    Sumber Data Cuaca: https://cuacalab.id

    Rabu, 25 September 2024

    Produk Tanah Bumbu Tampil di Expo Kalsel 2024

    Banjarbaru,
    Sekdaprop Kalsel, Roy Rizali Anwar mewakili Gubernur membuka Expo Kalimantan Selatan (Kalsel) Tahun 2024, bertempat di Lapangan Murjani Banjarbaru, belum lama ini.

    Pemkab Tanah Bumbu melalui Dinas Koperasi, Usaha Mikro, Perdagangan dan Perindustrian (Disdagri) ikut berpartisipasi pada Expo yang diikuti seluruh kabupaten dan kota di Kalsel itu.

    Sejumlah produk dari Tanah Bumbu ditampilkan di Expo tersebut antara lain; kain tenun khas Pagatan, pentol berbahan ikan dan amplang.


    “Melalui Expo ini kami ingin mendongkrak seluruh produk UMKM Tanah Bumbu sehingga bisa lebih dikenal masyarakat luas,” ungkap Kepala Disdagri Kabupaten Tanah Bumbu, Hamaluddin Taher. ©Jurnalisia™
    👀 2944

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.

    Beranda

    ... ...