Tanah Bumbu,
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tanah Bumbu menggandeng satu perusahaan yang bergerak di bidang pertambangan batubara pada Pelatihan Tanggap Kebencanaan, bertempat di Gedung Serbaguna Desa Sungai Dua Kecamatan Simpang Empat, belum lama ini.
Tujuan kemitraan kedua pihak guna membentuk Desa Tangguh Bencana (Destana). Dalam kesempatan ini pihak perusahaan bersama BPBD membawakan materi Konsep Destana, sedangkan dari Pos Unit SAR Batulicin membawakan materi Upaya Penyelamatan Korban Bencana.
Kegiatan tersebut diikuti 50 peserta yang terdiri dari Karang Taruna, Badan Milik Usaha Desa (BUMDes), Aparat Desa, Masyarakat dan perwakilan Tim Penanggulangan Bencana Desa Mantewe. Adapun Narasumber dari pihak BPBD, pihak perusahaan dan Pos Unit SAR Batulicin.
“Masyarakat dapat menyimak dengan baik ilmu yang diberikan; sehingga ada sesuatu yang diambil pada pertemuan ini dan bisa diterapkan saat terjadi bencana,” ujar Kades Sungai Dua, Ibnu Salam. ©Jurnalisia™
👀 3568
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.