Filipina, Negara Asia Paling Banyak Menyabet Mahkota Miss Universe - Jurnalisia™

  • Jurnalisia™

    Mengusung Kearifan Lokal

    Jurnalisia™

    Sumber Data Cuaca: https://cuacalab.id

    Kamis, 19 September 2024

    Filipina, Negara Asia Paling Banyak Menyabet Mahkota Miss Universe

    Catriona Gray
    Internasional,
    Sejak diselenggarakannya kontes ratu kecantikan dunia atau Miss Universe, tercatat sejumlah wanita dari negara di Asia yang memenangkan kontes tersebut.

    Selama kurun waktu dari tahun 1952; pertama kali kontes Miss Universe dilaksanakan, Filipina merupakan negara di Asia yang paling banyak memenangkan kontes Ratu Kecantikan Sejagat itu.

    Dimulai pada kontes tahun 1969, Gloria Maria Diaz memenangkan Miss Universe, kemudian di tahun 1973 Maria Margarita Moran memenangkan Miss Universe untuk Filipina.

    Pada tahun 2015 kembali mahkota Miss Universe dimenangkan Filipina melalui Pia Wurtzbach. Dan lagi-lagi di tahun 2018 Filipina menyabet gelar Miss Universe melalui Catriona Gray.


    Negara Asia lainnya yang juga pernah menyabet mahkota Miss Universe antara lain Jepang pada tahun 1959 melalui Akiko Kojima, kemudian di tahun 2007 melalui Riyo Mori, Thailand tahun 1965 melalui Apsara Hongsakula, tahun 1988 melalui Porntip Nakhirunkanop.

    Selanjutnya di tahun 1994 disabet India melalui Sushmita Sen, di tahun 2000 melalui Lara Dutta, dan di tahun 2021 melalui Haarnaz Sandhu. Kemudian Giorgina Rizk dari Lebanon pada 1971, dan Rina Messinger dari Israel di tahun 1976. ©Jurnalisia™
    👀 867

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.

    Beranda

    ... ...