Bupati Tanah Bumbu, dr. Zairullah Azhar didampingi Sekdakab dan Asisten, memimpin rapat yang membahas pembangunan Bendungan Kusan, Senin (23/09/24).
Pembahasan terkait pembangunan Bendungan Kusan tersebut bersama pihak pelaksana yakni PT Guang Yin, serta sejumlah lembaga terkait lainnya antara lain Kementerian PUPR, Kementerian ESDM, PT PLN dan lainnya.
Bendungan Kusan yang diwacanakan sejak beberapa tahun lalu ini digadang-gadang selain sebagai pengendali banjir, juga untuk irigasi dan pembangkit tenaga listrik yang diperkirakan akan menghasilkan tenaga sekitar 41 MW.
Rapat juga diikuti oleh para Staf Ahli, Pimpinan SKPD, Camat serta Tim Percepatan Pembangunan. ©Jurnalisia™
👀 7965
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.