BPBD Kotabaru Latih Relawan Desa Tangguh Bencana - Jurnalisia™

  • Jurnalisia™

    Mengusung Kearifan Lokal

    Jurnalisia™

    Sumber Data Cuaca: https://cuacalab.id

    Selasa, 10 September 2024

    BPBD Kotabaru Latih Relawan Desa Tangguh Bencana


    Kotabaru,
    Asisten I Setdakab Kotabaru, Minggu Basuki membuka pelatihan Relawan Desa Tangguh Bencana yang dilaksanakan oleh Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), bertempat di Desa Gedambaan Kecamatan Pulau Laut Sigam, Selasa (10/10/24).

    Kegiatan turut dihadiri Kepala BPBD Kabupaten Kotabaru, Hendra Indrayana, Kabid Penggulangan Bencana, Kades dan lainnya.

    Minggu Basuki mengatakan, dengan adanya pelatihan ini ia berharap kepada relawan desa, pemerintahan desa memiliki kemandrian untuk beradaptasi dan bersiap siaga dalam menghadapi ancaman bencana, serta memulihkan diri dari dampak bencana ketika terjadi bencana; karena pelatihan ini sangat bermanfaat untuk penyelamatan diri, keluarga dan orang lain.

    Pada kesempatan itu dilakukan penyerahan peralatan untuk bencana dari Kepala BPBD Kabupaten Kotabaru kepada Kades Gedambaan. ©Jurnalisia™

    Penulis : Agus Ariyanto
    👀 5046

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.

    Beranda

    ... ...