DKPP Kotabaru Jualan Pangan Murah - Jurnalisia™

  • Jurnalisia™

    Mengusung Kearifan Lokal

    Jurnalisia™

    Sumber Data Cuaca: https://cuacalab.id

    Minggu, 04 Agustus 2024

    DKPP Kotabaru Jualan Pangan Murah

    Kotabaru,
    Pemkab Kotabaru melalui Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) melaksanakan kegiatan Gerakan Pangan Murah (GPM) dalam rangka stabilisasi pasokan harga pangan bertempat, di objek wisata Siring Laut, Sabtu (04/08/24).

    Kegiatan GPM ini dilaksanakan serentak di seluruh wilayah Indonesia; dalam rangka memperingati HUT Badan Pangan Nasional ke 3 tahun 2024, juga bertujuan untuk menekan angka inflasi dan memberikan harga murah bagi masyarakat Kotabaru 

    Sekretaris DKPP Kabupaten Kotabaru, Kadri mengatakan, kegiatan pasar murah ini tujuannya untuk menstabilisasi pasokan dan harga pangan pokok strategis di Kabupaten Kotabaru.

    “Kegiatan pasar murah ini untuk mempermudah akses masyarakat mendapatkan pangan pokok dengan harga yang terjangkau,” ujar Kadri.

    Karena dijual di bawah harga umum warga masyarakat tentu saja sangat antusias dan berminat. Bahan pangan yang dijual antara lain beras, gula pasir, telur, sayuran, minyak goreng, cabai/lombok rawit, bawang merah dan bawang putih.

    Kegiatan tersebut juga diikuti oleh instansi maupun lembaga terkait. ©Jurnalisia™

    Penulis : Agus Ariyanto
    👀 5092

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.

    Beranda

    ... ...