Dewan Anugerah Desa Wisata 2024 mengunjungi Desa Batulicin Irigasi Kecamatan Karang Bintang Tanah Bumbu, Rabu (07/08/24).
Kunjungan itu berkaitan dengan Desa Wisata Agro Techno Park (ATP) di Desa Batulicin Irigasi yang terpilih sebagai Finalis 50 Besar Anugerah Desa Wisata (ADWI) Tahun 2024 sebagai Kawasan Terpadu Pertanian dan Pariwisata.
Kepala Dinas Kebudayaan, Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata (Disbudporapar) Kabupaten Tanah Bumbu, Syamsudin mengatakan, Dewan Juri ADWI 2024 dari Kementerian Pariwisata untuk mengkroscek semua kriteria yang telah dimiliki oleh Desa Batulicin Irigasi.
“Pemerintah Daerah Tanah Bumbu terus mematangkan Desa Agro Techno Park untuk ADWI 2024,” ungkap Syamsuddin.
Ditambahkannya ada sejumlah kategori yang langsung dicek ke lapangan diantaranya tempat pengelolaan sampah sebagai indikator yang sangat menunjang kelengkapan Desa Wisata Agro Techno Park ini. Selain itu ada beberapa tempat lainnya yang termasuk dalam penilaian yang dikunjungi.
Ia juga mengakui peran Kepala Desa Batulicin Irigasi dan Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) sangat luar biasa.
Kepala Desa Batulicin Irigasi, Supriyadi mengaku bangga dan optimis desanya bisa mengukir prestasi di tingkat nasional.
“Saat ini kami terus berbenah dalam persiapan penilaian lebih lanjut karena telah masuk sebagai finalis 50 besar,” ungkapnya.
Supriyadi pun optimis Desa Wisata Agro Techno Park ini dapat menarik minat wisatawan untuk datang ke Desa Batulicin Irigasi.
Dewan Juri ADWI Tahun 2024, Agus Wiyono mengatakan Desa Wisata Agro Techno Park ini perlu pengecekan lebih lanjut apakah sesuai dengan kriteria yang telah dilaporkan, atau perlu pembenahan sehingga desa ini layak mengikuti Award yang lebih tinggi tingkatannya. ©Jurnalisia™
👀 9517
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.