Cakupan Kepesertaan Program JKN Tanah Bumbu 100 Persen - Jurnalisia™

  • Jurnalisia™

    Mengusung Kearifan Lokal

    Jurnalisia™

    Sumber Data Cuaca: https://cuacalab.id

    Minggu, 11 Agustus 2024

    Cakupan Kepesertaan Program JKN Tanah Bumbu 100 Persen

    Tanah Bumbu,
    Kabupaten Tanah Bumbu jumlah cakupan kepesertaan Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) sebanyak 354.373 jiwa atau sudah mencapai 100 persen dari total jumlah penduduk.

    Atas capaian tersebut Tanah Bumbu menerima Universal Health Coverage (UHC) Awards 2024 yang diserahkan oleh Wakil Presiden RI, KH Ma’ruf Amin, belum lama ini di Jakarta.

    Tanah Bumbu merupakan 1 dari 460 kabupaten dan kota di Indonesia yang menerima penghargaan tersebut yang diwakili oleh Sekadakab, Dr. Ambo Sakka, S.Pd, M.Pd.

    Setiap daerah akan mendapatkan predikat UHC apabila cakupan kepesertaan Program JKN di daerahnya telah mencapai di atas 95 persen dari total jumlah penduduk di daerah tersebut.

    Turut mendampingi Sekdakab menerima penghargaan UHC Award tersebut adalah Kepala Dinas Kesehatan Tanah Bumbu, dr. Muhammad Yandi Noorjaya. ©Jurnalisia™
    👀 5667

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.

    Beranda

    ... ...