Internasional,
Indonesia bersama Argentina berada di urutan ke 9 dan ke 10 dari 10 negara di dunia yang rakyatnya tak berkaitan dengan bank maupun tak memiliki akses ke bank.
Baik Indonesia maupun Argentina; terdapat 51 persen dari seluruh populasi yang punya akses ke bank. Sementara negara di dunia yang rakyatnya menempati urutan pertama di dunia yang tak punya akses ke bank adalah Maroko yakni sebanyak 70 persen.
Data tersebut berdasarkan Mercant Machine tahun 2021 lalu yang merilis hasil survei yang kemudian menetapkan daftar 10 negara di dunia yang rakyatnya tak punya akses dengan bank.
Di urutan ke 2 setelah Maroko adalah Vietnam; dimana rakyatnya sebanyak 69 persen tak berhubungan dengan bank, disusul Mesir sebanyak 67 persen, Filipina sebanyak 66 persen, Meksiko 63 persen, Nigeria 60 persen, Peru 57 persen, dan Kolombia sebanyak 54 persen.
Mereka yang tak punya akses dengan bank itu sudah tentu termasuk yang tak memiliki rekening di bank manapun. ©Jurnalisia™
👀 7639
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.