Tanah Bumbu,
Literasi masyarakat Kabupaten Tanah Bumbu tergolong masih rendah diantara 13 kabupaten/kota di Propinsi Kalsel.
Kabupaten Tanah bumbu dalam Indek Literasi Masyarakat (ILM) di Kalsel; menempati urutan ke 9 dari 13 Kab/Kota.
Hal inilah yang memicu Dinas Perpusatakaan dan Kearsipan (Dispersip) Kabupaten Tanah Bumbu terus berupaya sosialisasi dan mendorong minat baca masyarakat melalui pembentukan dan pengembagan serta peningkatan perpusatakaan di seluruh wilayah Kabupaten Tanah Bumbu.
Rendahnya ILM Kabupaten Tanah Bumbu itu diungkapkan sendiri oleh pihak Dispersip Kabupaten Tanah Bumbu, belum lama ini pada pelaksanaan Bimbingan Teknis tentan Nomor Pokok Perpustakaan kepada para pengelola perpustakaan.
”Kita berharap melalui kesempatan ini kita punya motivasi untuk terus meningkatkan Indeks Pembangunan Literasi Masyarakat (IPLM),” ungkap Sekretaris Dispersip Kabupaten Tanah Bumbu, M. Saleh. ©Jurnalisia™
👀 5917
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.