Tanah Bumbu,
Setidaknya 28 orang Mualaf dari 14 KK di Desa Emil Baru Kecamatan Mantewe hadir mengikuti pembekalan untuk menyambut bulan puasa Ramadhan 1445 H.
Kegiatan tersebut dilaksanakan oleh Lembaga Zakat Infak dan Sedekah Muhammadiyah (Lazismu) Kabupaten Tanah Bumbu di penghujung Pebruari 2024 lalu.
Bertajuk "Bina Mualaf", kegiatan ini meliputi pembekalan tentang pentingnya memperkuat iman dan ketakwaan, serta mempersiapkan diri untuk menyambut bulan suci Ramadhan dengan penuh keikhlasan dan kebersamaan. Selain itu dilakukan juga pembagian ikan kepada para warga sekitar.
Lazismu Tanah Bumbu yang diwakili oleh Manajer Lazismu, Muammar Khadafi dan sejumlah relawan berkerjasama dengan masyarakat setempat berharap terwujudnya keberkahan bagi seluruh masyarakat terutama bagi para Mualaf yang baru memeluk agama Islam.
Dengan adanya program Bina Mualaf ini juga diharapkan para peserta dapat merasakan manfaat yang besar dari segi spiritual. Lazismu Tanah Bumbu juga berkomitmen untuk terus mendukung dan membimbing mereka dalam memperkuat iman. ©Jurnalisia™
Sumber : Muhammadiyah TB
👀 3657
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.