Usai Hujan Jalan ke Kantor Bupati Tanah Bumbu Digenangi Air - Jurnalisia™

  • Jurnalisia™

    Mengusung Kearifan Lokal

    Jurnalisia™

    Sumber Data Cuaca: https://cuacalab.id

    Kamis, 18 Januari 2024

    Usai Hujan Jalan ke Kantor Bupati Tanah Bumbu Digenangi Air

    Tanah Bumbu,
    Jika terjadi hujan cukup lama di kawasan Kelurahan Gunung Tinggi Kecamatan Batulicin Tanah Bumbu; sejumlah titik di jalan poros menuju perkantoran Pemkab Tanah Bumbu; dipastikan akan digenangi air.

    Poros Jl. Dharma Praja di kawasan Kelurahan Gunung Tinggi, pengamatan media ini sudah cukup lama jika terjadi hujan pasti tergenang air yang cukup dalam di sejumlah titik. Padahal diketahui Jl.Dharma Praja merupakan jalan yang mengarah ke komplek perkantoran Pemkab dimana juga terdapat Kantor Bupati Tanah Bumbu berserta seluruh kantor SKPD.

    Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Tanah Bumbu, Hernadi, ketika diberitahu terkait adanya genangan air di sejumlah titik di poros Jl. Dharma Praja itu, hingga berita ini posting; belum memberikan tanggapannya.

    Para warga pengguna jalan pun berharap agar adanya genangan air di badan jalan itu segera dibenahi oleh dinas terkait. ©Jurnalisia™

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.

    Beranda

    ... ...