Penipuan, Beli Rokok Puluhan Slop Dibayar Dengan Transfer Bohongan - Jurnalisia™

  • Jurnalisia™

    Mengusung Kearifan Lokal

    Jurnalisia™

    Sumber Data Cuaca: https://cuacalab.id

    Senin, 15 Januari 2024

    Penipuan, Beli Rokok Puluhan Slop Dibayar Dengan Transfer Bohongan

    Tanah Bumbu,
    Unit Reskrim Polsek Angsana Polres Tanah Bumbu mengamankan 1 pria dan 2 wanita yang diduga telah melakukan tindak pidana penipuan yang terjadi pada Sabtu (13/01/24).

    Modus penipuan yang digunakan ke 3 Pelaku adalah dengan membeli rokok berbagai merk puluhan slop, lalu membayar dengan dana transfer seolah dari aplikasi bank terkenal secara online, namun ternyata bohongan.

    Korbannya adalah warga bernama M. Arahan Effendi, pemilik toko Sembako di Desa Karang Indah Kecamatan Angsana.

    Adapun Pelakunya adalah; M. Sarbani, Putri Dinda, dan Amelia Uniar yang kesemuanya merupakan warga Kota Banjarmasin.

    Dalam melakukan aksinya para Pelaku menggunakan mobil Mitsubishi Expander warna hitam DA 1876 BP.

    Barang bukti yang diamankan petugas selain mobil adalah puluhan slop rokok dari berbagai merk terkenal yang harganya tergolong mahal. ©Jurnalisia™ 

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.

    Beranda

    ... ...