Pelatihan budidaya jamur tiram yang dilaksanakan oleh Rumah Inspirasi Kreatif (RIK) Tanah Bumbu beberapa bulan di Desa Selaselilau telah membuahkan hasil.
Hal itu seperti disampaikan Ketua RIK Tanah Bumbu, Anwar Ali Wahab, yang juga merupakan Caleg DPRD Kalsel dari Partai Nasdem, belum lama ini.
Ditambahkan Anwar, bukan itu saja, warga yang mengikuti pelatihan pembuatan pupuk organik pun sudah menghasilkan pula.
"Bahkan warga yang mengikuti pelatihan kita sudah ada yang mampu produksi 5 ton," ungkap Anwar, yang sangat getol menggali dan memberdayakan potensi ekonomi masyarakat desa jauh sebelum ia memutuskan menjadi Caleg.
Ditambahkannya, dalam waktu dekat RIK kembali akan melaksanakan pelatihan di wilayah Kecamatan Batulicin. ©Jurnalisia™
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.