Bupati Terima dan Setujui 3 Raperda Inisiatif DPRD Tanah Bumbu - Jurnalisia™

  • Jurnalisia™

    Mengusung Kearifan Lokal

    Jurnalisia™

    Sumber Data Cuaca: https://cuacalab.id

    Jumat, 01 Desember 2023

    Bupati Terima dan Setujui 3 Raperda Inisiatif DPRD Tanah Bumbu

    Tanah Bumbu,
    Wakil Ketua DPRD Kabupaten Tanah Bumbu, Said Ismail Kholil Aliderus membuka Rapat Paripurna dengan agenda pendapat Bupati Tanah Bumbu terhadap 3 Raperda Inisiatif DPRD, Selasa (21/11/23).

    Rapat dihadiri Ketua DPRD Kabupaten Tanah, Andrean Atma Maulani, SH, Bupati Tanah Bumbu diwakili Sekdakab, Drs. Ambo Sakka, S.Pd, M.Pd, turut hadir Perwakilan Unsur Muspida, Instansi Vertikal, para Pimpinan SKPD, BUMD, BUMN dan lainnya.

    Adapun 3 Raperda Inisiatif DPRD itu adalah; tentang Perlindungan Perempuan dan Anak, tentang Pendidikan, serta tentang Kesehatan.

    "Kami menyambut baik Raperda Inisiatif DPRD ini, karena ini terkait pelayanan, meskipun secara nasional sudah terpenuhi, namun daerah menegaskan melalui peraturan daerah," ujar Sekdakab.

    Rapat Paripurna ini belum pengambilan keputusan, namun DPRD perlu mendengarkan pendapat Pemkab Tanah Bumbu.

    "Raperda Inisiatif ini sesegeranya disahkan untuk dijadikan Perda," ujar Sekdakab pula.

    "Pendapat Bupati dapat menerima dan menyetujui 3 Raperda Inisiatif DPRD ini untuk dijadikan Perda," kata Wakil Ketua DPRD Kabupaten Tanah Bumbu sebelum menutup Rapat Paripurna. ©Jurnalisia™

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.

    Beranda

    ... ...