Sekdakab Kotabaru Drs. Said Akhmad, MM menghadiri dan menyerahkan hadiah kepada para pemenang Lomba Cipta Lagu pada Kegiatan Mamake SJA Hill Jazz Fest Kotabaru 2023, Minggu (01/10/23).
Kegiatan tersebut diikuti 19 peserta, yang berhasil masuk dalam 10 besar yaitu Youngkenote Art, CPF, Sekata Indie, Nuansa, Saijaan Invasion, Lama Vakum, D'Vinatra, Yellow Sunrise, Remadja Super, dan Famous.
Dari 10 besar tersebut Juara I diraih oleh Saijaan Invasion, Juara II Famous, dan Juara III Yellow Sunrise.
Kegiatan Mamake Hill SJA Jazz Fest 2023 ini diselenggarakan oleh Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga yang berkerjasama dengan DPC PAPPRI Kotabaru yang berlangsung selama 2 hari dari tanggal 29 hingga 30 September 2023.
Mamake Hill SJA Jazz 2023 ini ditutup dengan penampilan Artis dari Jakarta, Citra Scholastika. ©Jurnalisia™
Penulis : Agus Ariyanto
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.