Pemkab Kotabaru Akan Perbaiki Sejumlah Jalan - Jurnalisia™

  • Jurnalisia™

    Mengusung Kearifan Lokal

    Jurnalisia™

    Sumber Data Cuaca: https://cuacalab.id

    Rabu, 04 Oktober 2023

    Pemkab Kotabaru Akan Perbaiki Sejumlah Jalan

    Kotabaru, 
    Sejumlah perbaikan bahu jalan di dalam pusat kota Kabupaten Kotabaru dilakukan oleh Pemkab melalui Dinas PUPR.

    Perbaikan diantaranya jalur jalan yang berada di Jl. H. Agussalim, Jl. Pangeran Diponegoro hingga jembatan dekat Tugu Nelayan; dilakukan pemeliharaan jalan kembali menggunakan aspal, pantauan Awak Media ini, Selasa (03/10/23).

    Namun berbeda dari jalan alternatif yang menghubungkan Desa Kotabaru Hulu dengan Desa Dirgahayu yaitu Jl. Wiramartas sampai Jl. Perikanan sampai saat ini kondisinya masih banyak terlihat berlubang dan rusak yang sudah lama tidak dilakukan perbaikan sehingga mengganggu pengguna jalan dan harus berhati-hati bila melintas jalan disana.

    Kabid Bina Marga pada Dinas PUPR Kabupaten Kotabaru, Agus Tri Prasetiawan mengatakan, untuk pemeliharan jalan ada umurnya seperti di dalam kota sampai 5 tahun biasanya sudah boleh melakukan pemeliharaan; dengan adanya jalan yang sudah terlihat butiran batu dan lapisan mulai tipis sehinggga berlubang.

    Menurutnya pula, untuk itu di tahun 2023 ini pihaknya ada pekerjaan pemeliharaan jalan dengan dana APBD 2023 yang saat ini sudah mulai dikerjakan sepanjang 630 meter .

    Ditambahkan Agus Tri Prasetiawan, untuk jalan alternatif dari Jl. Higa Gunung, Jl. Wiramartas Kotabaru Hulu sampai Jl. Perikanan Desa Dirgahayu telah diusulkan beberapa waktu lalu; merupakan prioritas dengan menggunakan dana konpensasi PT SILO Group dan belum bisa dipastikan kapan dikerjakan; karena itu terkait dengan cash flow perusahaan, bila lancar dan baik; kemungkinan prioritas yang diusulkan itu juga banyak ,yang mereka kerjakan dan prioritas itu sudah ditetapkan oleh Kepala Daerah.

    Namun masyarakat disana berharap agar Jl. Higa Gunung, Jl. Wiramartas, dan Jl. Perikanan bisa terealisasi secepatnya oleh Pemda dan Dana Konpensasi PT SILO bisa berjalan dengan lancar. ©Jurnalisia™

    Penulis: Agus Ariyanto 

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.

    Beranda

    ... ...