45 Orang Terima SK PPPK Dari Bupati Kotabaru - Jurnalisia™

  • Jurnalisia™

    Mengusung Kearifan Lokal

    Jurnalisia™

    Sumber Data Cuaca: https://cuacalab.id

    Kamis, 26 Oktober 2023

    45 Orang Terima SK PPPK Dari Bupati Kotabaru

    Kotabaru, 
    Melalui Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Pemkab Kotabaru menyerahkan SK dan pengambilan sumpah/janji jabatan fungsional sebanyak 45 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Tenaga Teknis Formasi tahun 2022, dilantik langsung oleh Bupati Kotabaru, Said Jafar, bertempat di aula objek wisata Jetski di Desa Teluk Mesjid Kecamatan Pulau Laut Timur, Rabu (25/10/23).

    Dalam arahannya Bupati Kotabaru menyampaikan kepada seluruh PPPK yang telah menerima SK; agar amanah ini diterima dengan penuh rasa syukur dan tanggungjawab. Amanah ini jangan disia-siakan tapi harus dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya serta jaga dan imbangi amanah ini dengan kejujuran, keikhlasan, serta prestasi dalam berkerja.

    Kepala BKPSDM Kabupaten Kotabaru, M. Yusuf mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk memenuhi kebutuhan formasi yang tidak dapat diisi oleh PNS di lingkup Pemkab Kotabaru dengan sasaran adalah seluruh PPPK Tenaga Teknis yang telah melalui beberapa tahapan seleksi.

    Dari jumlah 45 orang yang terdiri dari jabatan Arsiparis sebanyak 31 orang, perencanaan sebanyak 1 orang, instruktur sebanyak 1 orang dan pranata komputer 12 orang. ©Jurnalisia™

    Penulis : Agus Ariyanto 

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.

    Beranda

    ... ...