Pemkab Tanah Bumbu Berikan Penghargaan ke Koperasi Berprestasi - Jurnalisia™

  • Jurnalisia™

    Mengusung Kearifan Lokal

    Jurnalisia™

    Sumber Data Cuaca: https://cuacalab.id

    Selasa, 01 Agustus 2023

    Pemkab Tanah Bumbu Berikan Penghargaan ke Koperasi Berprestasi

    Tanah Bumbu,
    Pemkab Tanah Bumbu melalui Sekdakab, Dr. H. Ambo Sakka, S.Pd, M.Pd menyerahkan penghargaan kepada 11 Koperasi di Tanah Bumbu yang dianggap berprestasi, belum lama ini.

    Penghargaan tersebut diserahkan dalam rangkaian memperingati Hari Koperasi Nasional ke 76 tahun 2023, bertempat di Kantor Bupati.

    Menurut Kepala Dinas Koperasi, Usaha Mikro, Perdagangan dan Perindustrian (DKUMP2) Kabupaten Tanah Bumbu, Hamaluddin Taher, ada 7ujuh kriteria yang jadi penilaian terhadap koperasi yang dianggap berprestasi yakni; jumlah anggota terbanyak, modal sendiri terbanyak, volume usaha terbanyak, SHU terbanyak, sertifikat kompetensi terbanyak yang di miliki anggota, dan kategori jenis koperasi terbanyak. 

    Adapun Koperasi penerima pengharagaan tersebut adalah; KUD Tuwuh Sari Desa Purwodadi Kecamatan Angsana, KSU Wahana Murni Desa Makmur Mulia Kecamatan Satui, Kopbun Buana Sawit Sejahtera Kecamatan Sumber Makmur Kecamatan Satui, BMT Al-Falah Desa Sungai Danau Kecamatan Satui, Kopkar Uasaha Bersama PT GMK PKS Satui Desa Satui Barat Kecamatan Satui, KPN Kekar Desa Batu Meranti Kecamatan Sungai Loban, Koptan Catur Karya Desa Sari Mulya Kecamatan Sungai Loban, TKBM Karya Bersama Desa Bersujud Kecamatan Simpang Empat, dan KUD Madani Desa Pacakan Kecamatan Kusan Hulu. ©Jurnalisia™

    Sumber : Diskominfo

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.

    Beranda

    ... ...