Polres Belu melaksanakan operasi bertajuk Bina Karuna Turangga 2023 dari tanggal 28 Agustus hingga 10 September 2023, didukung instansi terkait dan Mitra Kamtibmas lainnya, dibuka langsung oleh Kapolres Belu, AKBP Richo Nataldo Devallas Simanjuntak, SIK.
Operasi ini menurut Wakapolres Belu, Kompol I Putu Surawan, S.IP, mengedepankan kegiatan preemtif (imbauan) dan preventif (pencegahan) dalam rangka mencegah, meminimalisir dan menanggulangi terjadinya Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla).
"Selama operasi melakukan imbauan terus menerus ke masyarakat dengan membawa spanduk, pamflet maupun brosur imbauan khususnya di kawasan hutan lindung yang ada di wilayah Kabupaten Belu," ungkap Wakapolres Belu.
”Kepada para Kasatgas agar mulai hari ini jalin koordinasi dengan baik. Yang paling penting rencana kegiatan, pelaksanaan dan laporan hasilnya. Sebelum melaksanakan tugas, para Perwira harus bisa mengarahkan anggota dengan baik agar mereka bisa berkerja sesuai dengan tupoksinya,” jelas Kabag Ops Polres Belu, AKP I Nengah Sutawinaya, SH. ©Jurnalisia™
Penulis : AYM
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.