Diduga Kelelahan Menjaring Ikan 'Sidin Lamas' di Kolam Retensi - Jurnalisia™

  • Jurnalisia™

    Mengusung Kearifan Lokal

    Jurnalisia™

    Sumber Data Cuaca: https://cuacalab.id

    Jumat, 21 Juli 2023

    Diduga Kelelahan Menjaring Ikan 'Sidin Lamas' di Kolam Retensi

    Tanah Bumbu,
    Pinanya sidin ini kauyuhan maraga maringgi, lamas.

    Diduga karena kelelahan yang mengakibatkan warga bernama Ponimin (43) ini tenggelam di kolam retensi di kawasan Jl. Mawar Sharon Desa Hidayah Makmur Kecamatan Simpang Empat Tanah Bumbu.

    Menurut keterangan saksi teman korban, Iwan Waroka (41), ia dan korban menjaring ikan di kolam retensi itu pada sekira jam 03.40 WITeng, Jumat (21/07/23).

    Mereka menjaring ikan dengan cara membentangkan jaring (ringgi, Red) sepanjang sekira 50 meter; korban memegang ujung jaring dan saksi memegang ujung jaring lainnya sambil berenang menyusuri kolam.

    Saksi mendengar korban berteriak minta tolong, namun dikarenakan mereka saling berjauhan, saksi tak mampu membantu korban sehingga tenggelam.

    Saksi kemudian mendatangi rumah korban dan meminta istri korban untuk mencari bantuan. Sekira jam 06.00 WITeng korban yang sudah meninggal dunia berhasil dievakuasi oleh Tim Rescue dari satu perusahaan ke pinggir kolam menggunakan tali. ©Jurnalisia™

    Sumber : HumPolres 

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.

    Beranda

    ... ...