10 Perbatasan Negara Terpanjang di Dunia - Jurnalisia™

  • Jurnalisia™

    Mengusung Kearifan Lokal

    Jurnalisia™

    Sumber Data Cuaca: https://cuacalab.id

    Jumat, 14 Juli 2023

    10 Perbatasan Negara Terpanjang di Dunia

    Internasional,
    Setiap negara di dunia yang berdaulat dipastikan memiliki batas wilayah baik berupa darat, laut hingga angkasa, yang mana tak setiap orang bisa dengan bebas melintasi batas tersebut tanpa seijin negara bersangkutan.

    Kali ini kita membahas batas wilayah darat sejumlah negara di dunia yang yang batas jaraknya cukup panjang. Silakan disimak di bawah ini.

    Perbatasan darat antara Meksiko dan Amerika Serikat sepanjang 3.155 Km, yang kalau dibandingkan maka akan sama dengan 3 kali jarak dari Anyer Jakarta ke Panarukan Jawa Timur. 

    Sepanjang 3.190 Km perbatasan antara Pakistan dan India membentang dari Sind Pakistan ke Gujarat India, ditambah garis kontrol yang dibuat oleh PBB pada tahun 1949 untuk mengawasi sengketa wilayah Kashmir yang terbagi 2; Kashmir Pakistan dan Kashmir India.

    Perbatasan antara Brazil dan Bolivia sepanjang 3.403 Km, dimulai dari Pantanal dan berakhir di hutan hujan Amazon.

    Sepanjang 3.485 Km perbatasan antara Rusia dan Mongolia. Disini terdapat 10 pintu perbatasan untuk ke 2 negara.

    Antara Rusia dan China terbentang perbatasan sepanjang 4.133 Km. Ke 2 negara ini merupakan negara yang memiliki wilayah terluas di dunia; Rusia dengan luas 17,1 juta Km Persegi dan China seluas lebih dari 9,5 juta Km Persegi. Di ke 2 negara ini terdapat sekitar 160 pintu penyeberangan.

    Berikutnya perbatasan antara India dan bangladesh yang panjangnya mencapai 4.142 Km. Di perbatasan ke 2 negara ini tidak berpagar, sehingga rawan penyelundupan baik orang maupun bahan kebutuhan.

    Selanjutnya perbatasan antara China dan Mongolia sepanjang 4.630 Km yang merupakan Gurun Gobi. Disini rawan penyelundupan wanita dan anak-anak.

    Perbatasan antara Argentina dan Chili sepanjang 6.691 Km, membentang dari Pegunungan Andes hingga ke Pulau Tierra Del Fuego.

    Sepanjang 7.644 Km perbatasan antara Rusia dan Kazakhstan. Perbatasan ini hampir seluruhnya merupakan jalur yang melintasi Stepa Eurasia, yang melintasi Danau Botkul dan Pegunungan Altai.

    Akhirnya perbatasan terpanjang di dunia yang memisahkan wilayah Amerika Serikat dan Kanada sepanjang 8.893 Km. Kanada merupakan negara terluas di dunia setelah Rusia dengan luas mencapai hampir 10 juta Km Persegi, sedangkan wilayah Amerika Serikat seluas lebih dari 9,9 juta Km Persegi, atau terluas ke 3 di dunia. ©Jurnalisia™

    Sumber : geografyi, wikipedia

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.

    Beranda

    ... ...