Sekdakab Kotabaru, Drs. Said Akhmad, MM melepas Jemaah Calon Haji (JCH) asal Kotabaru sebanyak 233 orang yang terdiri dari 114 pria dan 119 wanita, di Mesjid Raya Husnul Khatimah, Jumat (16/06/23).
Rombongan berangkat menumpang 9 bis yang diantaranya terdapat 3 orang petugas haji yaitu 1 wanita dari Tim Pembimbing Ibadah Haji (TPIH) dan 2 pria dari Tim Kesehatan Haji Indonesia (TKHI).
Sekdakab mengatakan, Pemkab Kotabaru memfasilitasi keberangkatan JCH mulai pelepasan hingga menuju asrama haji baik tranportasi, akomodasi, kesehatan, dan logistik lainnya agar keadaan para JCH aman dan sehat selama di perjalanan.
"Kepada seluruh panitia dan petugas haji agar benar-benar mampu memberikan pelayanan terbaik kepada para jemaah calon haji 2023 kalau perlu mereka diberikan suplemen tambahan," ujar Sekdakab. ©Jurnalisia™
Penulis : Agus Ariyanto
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.