5 Pesepkabola Tanah Bumbu Magang di PS Barito Putera Senior - Jurnalisia™

  • Jurnalisia™

    Mengusung Kearifan Lokal

    Jurnalisia™

    Sumber Data Cuaca: https://cuacalab.id

    Jumat, 23 Juni 2023

    5 Pesepkabola Tanah Bumbu Magang di PS Barito Putera Senior

    Tanah Bumbu,
    Berita baik persepakbolaan kembali menghampiri Tanah Bumbu setelah sebelumnya Pesepkabola Taufik Riadi berhasil masuk di Mola TV Garuda Select Jilid VI.

    Penantian yang panjang selama kurang lebih 15 tahun, setelah Uji Rahmat menjadi satu-satunya Pesepakbola dari Kabupaten Tanah Bumbu ini mampu menembus level Senior Skuat PS Barito Putera.

    Di masa kepemimpin M. Syaripuddin, SE, M.AP yang akrab disapa Bang Dhin sebagai Ketua Umum Asosiasi Kabupaten (Askab) PSSI Tanah Bumbu Periode 2019-2023, kembali memberikan energi positif bagi sepakbola Kabupaten Tanah Bumbu dengan dipanggilnya 5 pemain binaan klub lokal untuk mengikuti magang di PS Barito Putera Senior guna menghadapi Kompetisi Liga 1 tahun 2023-2024.

    Ke 5 Pesepakbola tersebut antara lain :
    1. Fito Atmajaya Surya Pramitra (SSB Rajawali)
    2. M. Said (Persegab)
    3. M. Zulfadly Kasma (Persegab)
    4. Krisman Aditya Ananda (King Kong FC)
    5. Baharudin (King Kong FC)
    Bang Dhin langsung merespon postif dengan memberikan dukungan moril serta dukungan biaya secara penuh 100 persen untuk keberangkatan kelima pemain tersebut. Bukan itu saja, pria yang dikenal royal dan perhatian kepada anak binaannya ini juga memberikan uang saku untuk 5 pemain tersebut setiap minggu nantinya sampai mereka menandatangani kontrak magang di PS Barito Putera.

    Ia berharap mereka nantinya mampu bersaing di level senior di PS Barito Putera di masa magang dan berharap juga satu, atau dua bahkan kalau bisa seluruh pemain tersebut memiliki nilai bagus saat magang hingga mendapatkan kontrak untuk memperkuat PS Barito Putera di Kompetisi Liga 1 tahun ini. ©Jurnalisia™

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.

    Beranda

    ... ...