Hingga Akhir 2022 Jumlah SPBU di Indonesia 7.868 Unit - Jurnalisia™

  • Jurnalisia™

    Mengusung Kearifan Lokal

    Jurnalisia™

    Sumber Data Cuaca: https://cuacalab.id

    Jumat, 03 Februari 2023

    Hingga Akhir 2022 Jumlah SPBU di Indonesia 7.868 Unit

    Nasional,
    Setidaknya terdapat 7.868 Stasiun Pengisian Bahan Bakar Untuk Umum (SPBU) terdapat di seluruh Indonesia hingga akhir 2022.

    Jumlah tersebut sudah termasuk SPBU Reguler, SPBU Nelayan, SPBU BBM Satu Harga, dan SPBB (Stasiun Pengisian Bahan Bakar Bunker).

    Meski terdapat ribuan SPBU di seluruh Indonesia, namun jumlah tersebut belum sebanding dengan para pengguna BBM yang dapat di-cover oleh pihak Pertamina. Keberadaan SPBU belum menjangkau pelosok wilayah Indonesia, sehingga tak sedikit warga masyarakat yang belum terlayani oleh SPBU karena jarak mereka yang jauh dari lokasi SPBU.

    Untuk itu sangat banyak warga masuarakat yang masih mengandalkan kebutuhan BBM mereka dari para kios dan pedagang eceran, yang harga BBM-nya jauh lebih mahal daripada harga di SPBU.

    Menurut data dari Pertamina jumlah SPBU yang tersebar di seluruh Indonesia adalah, simak di bawah ini.

    Pulau Sumatera; Bagian Utara terdapat sebanyak 1.064 SPBU, dan di Bagian Selatan sebanyak 665 SPBU.

    Di Pulau Kalimantan terdapat sebanyak 793 SPBU, dan di Pulau Sulawesi sebanyak 739 SPBU.

    Sementara di Pulau Maluku dan Papua terdapat sebanyak 432 SPBU.

    Di Pulau Jawa' Bagian Barat terdapat sebanyak 1.626 SPBU, di Bagian Tengah sebanyak 1.061 SPBU, dan di Bagian Timur, Bali dan Nusa Tenggara sebanyak 1.488 SPBU. ©Jurnalisia

    Sumber : Pertamina

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.

    Beranda

    ... ...