BPK RI Pemeriksaan Interim LKPD Tanah Bumbu T.A 2022 - Jurnalisia™

  • Jurnalisia™

    Mengusung Kearifan Lokal

    Jurnalisia™

    Sumber Data Cuaca: https://cuacalab.id

    Jumat, 03 Februari 2023

    BPK RI Pemeriksaan Interim LKPD Tanah Bumbu T.A 2022

    Tanah Bumbu,
    Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI melalui Tim-nya melakukan pemeriksaan interim terhadap Organisasi Perangkat Dinas (OPD) di lingkup Pemkab Tanah Bumbu. 

    Pemeriksaan Interim adalah bertujuan memantau hasil pemeriksaan keuangan tahun-tahun sebelumnya, menilai efektivitas Sistem Pengendalian Intern (SPI) dalam penyusunan laporan keuangan, menilai kepatuhan pada perundang-undangan. 

    Sebelum pemeriksaan terhadap Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Tahun Anggaran 2022 dilakukan sosialisasi yang dihadiri oleh para Kepala OPD. 

    Kepala Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kabupaten Tanah Bumbu, Syamsuddin menjelaskan pemeriksaan interim LKPD 2022 akan berlangsung kurang lebih 25 hari ke depan. 

    Selain itu pemeriksaan interim juga menguji subtantif atas Kas, Belanja Modal, Persediaan, Belanja Hibah, Bansos, Aset Tetap, Pendapatan dan Piutang, serta mendukung perencanaan audit LKPD 2022. Kepala BPKAD mengimbau kepada seluruh SKPD/OPD untuk mempersiapkan data dan keterangan yang diperlukan BPK RI. ©Jurnalisia 

    Sumber : Diskominfo/Dwn

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.

    Beranda

    ... ...