Sekitar 60 persen bibit buah Nanas Madu telah selesai ditanam di lahan seluas 1,5 hektar dari 5 hektar yang direncanakan di wilayah Desa Sejahtera Mulia Kecamatan Satui.
Kegiatan tersebut dilakukan oleh PT Darmahenwa, perusahaan yang bergerak di bidang pertambangan batubara di wilayah Kecamatan Satui Tanah Bumbu.
Menurut pihak PT Darmahenwa, ini merupakan kegiatan dari Program Pembedayaan Masyarakat Desa.
Hadir pada kegiatan penanaman bibit tersebut Hari Setiawan, PJO PT Darmahenwa, Abdul Malik dari HOS HRO PT Darmahenwa, Muhammad Fadhli, Muhammad Syafriazl dan Syafrudin dari ER Team PT Darmahenwa, juga Sekretaris Desa Sejahtera Mulia, Ny. Sri Wahyuni dan dari Kelompok Tani Sido Sejahtera, Ali Mukromin.
"Ini kegiatan yang baik. Budidaya tanaman atau buah Nanas Madu ini sebelumnya sudah melalui survei; apa yang layak untuk ditanam dan dibudidayakan," ujar pihak Tim Pemberdayaan Masyarakat Desa PT Darmahenwa.
Menurut pihak Tim pula, kebutuhan buah Nanas ini untuk Kecamatan Satui dan sekitarnya cukup bagus, sementara pasokan saat ini berasal dari luar daerah.
Dengan adanya budidaya ini diharapkan bisa meningkatkan perekonomian dan pendapatan warga desa khususnya Kelompok Tani Sido Sejahtera
Ditambahkan, program ini berkelanjutan. Dan untuk tahap pertama akan ditanam sebanyak 7 ribu bibit. ©Jurnalisia
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.