Wakapolres Kotabaru, Kompol Sofyan, SIK bersama PJU dan Anggota mengadakan Jumat Curhat di Desa Rampa Kecamatan Pulau Laut Utara dengan warga setempat, dihadiri Kepala Desa serta Tokoh Masyarakat Desa Rampa, Jumat (20/01/23).
Jumat Curhat merupakan program Polri yang diadakan sebagai bentuk keterbukaan Polri terhadap kritikan, keluhan maupun masukan dari masyarakat. Pada kegiatan tersebut, sejumlah masukan maupun keluhan disampaikan oleh kepala Desa dan masyarakat yang hadir.
Diantara keluhan yang disampaikan masyarakat Desa Rampa adalah tentang objek wisata Rampa Berkah yang banyak pengunjung dari luar desa terutama pada malam hari sambil minum minuman keras atau bermabukan serta keluhan adanya nelayan cantrang yang sangat meresahkan
Warga berharap pihak Kepolisian bisa menanggapi dengan cepat sesuai dengan prosedur dan masyarakat juga bisa menjaga keamanan dan ketertiban bersama di lingkungannya. ©Jurnalisia
Penulis : Agus Ariyanto
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.