Launching Aplikasi SRIKANDI di Lingkup SKPD Pemkab Tanah Bumbu - Jurnalisia™

  • Jurnalisia™

    Mengusung Kearifan Lokal

    Jurnalisia™

    Sumber Data Cuaca: https://cuacalab.id

    Rabu, 25 Januari 2023

    Launching Aplikasi SRIKANDI di Lingkup SKPD Pemkab Tanah Bumbu

    Tanah Bumbu,
    Sejauh ini Pemkab Tanah Bumbu melalui Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispersip) telah melakukan upaya percepatan dalam mengimplementasikan SRIKANDI (Sistem Informasi Kearsipan Dinamis Terintegrasi).

    Persiapan tersebut dilakukan dengan telah memberikan pelatihan dan menyiapkan Sumber Daya Pengelola Aplikasi SRIKANDI di masing-masing SKPD. Guna mendukung percepatan tersebut SKPD  menganggarkan sarana pendukung penerapan SRIKANDI berupa Tablet untuk Kepala SKPD dan Laptop maupun PC bagi pengelola Aplikasi SRIKANDI.

    Dengan semua kesiapan tersebut Pemkab Tanah Bumbu pun me-launching Aplikasi SRIKANDI, Rabu (25/01/23), yang dilakukan langsung oleh Bupati tanah Bumbu, dr. H.M Zairullah Azhar.

    Menurut Bupati, kebijakan pengembangan dan penerapan SRIKANDI ini mengacu pada Perpres Nomor 95 Tahun 2018 tentang SPBE (Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik) Pasal 31, dimana Aplikasi Umum ditetapkan oleh Menteri yang menyelenggarakan urusan pemerintahan di bidang aparatur negara, dan Keputusan Menteri PAN-RB Nomor 679 Tahun 2020 tentang Aplikasi Umum Bidang Kearsipan Dinamis.

    Bila sudah berjalan di seluruh SKPD di lingkup Pemkab Tanah Bumbu, Aplikasi SRIKANDI ini nantinya juga akan digunakan oleh seluruh Perangkat Desa di  seluruh Tanah Bumbu. ©Jurnalisia

    Sumber : Diskominfo/Dwn

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.

    Beranda

    ... ...