Inilah Era Media Online, Koran Republika Stop Terbit Beralih ke Platform Digital - Jurnalisia™

  • Jurnalisia™

    Mengusung Kearifan Lokal

    Jurnalisia™

    Sumber Data Cuaca: https://cuacalab.id

    Minggu, 01 Januari 2023

    Inilah Era Media Online, Koran Republika Stop Terbit Beralih ke Platform Digital

    Edisi Terakhir Koran Republika (foto : republika.co.id)
    Life Style,
    Tidaklah berlebihan kalau kami katakan Media Online atau Media Siber sedang akan mengubur mati media cetak yang sudah merajai dunia selama sekian abad.

    Dan kami flash back ke tahun 2008, dimana sinyal internet barulah pada status GPRS, dan teknologi informatika belum secanggih dan sehebat sekarang ini. Di masa itu, sekitar 14 tahun lalu; media online yang sudah eksis adalah Detik [com], yang kami anggap sebagai pionir dan cikal bakal media online di Indonesia.

    Dan tidaklah berlebihan pula kami, para Founder Media Online ini [www.jurnalisia.news] kala itu memprediksi; "lama kalau 1 dekade dari sekarang media cetak akan banyak tutup." Dan prediksi kami ini pun pelan-pelan terbukti, kini tak sedikit media cetak yang menghentikan penerbitannya dan beralih ke media online dengan nama yang sama.

    Baru-baru tadi koran sekelas Republika, yang turut dimiliki diantara 'Orang Kaya' di Indonesia yakni Erick Thohir yang juga merupakan Menteri saat ini; tutup, atau berhenti terbit.

    Dikutip dari lama Twitter @republikaonline; Sabtu (31/1) menjadi edisi terakhir Koran Republika terbit. Per 1 Januari 2023 Republika akan bertransformasi penuh ke platform digital.

    Di tahun ini dan di tahun-tahun berikutnya akan berapa banyak lagi media cetak yang beralih menjadi media online, siber ataupun berplatform digital, kita tunggu dan nikmati saja terus perkembangan dan kemajuan di bidang informatika dan telematika. ©Jurnalisia

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.

    Beranda

    ... ...