Saat ini Pemkab Tanbu terus berupaya mejaga kondisi perekonomian akibat infalsi, dan terus berkoordinasi dengan Pemerintah Pusat dan Propinsi untuk berkolaborasi mengembalikan serta menstabilkan perkonomian di Tanah Bumbu terutama menjelang Natal 2022 dan tahun Baru 2023.
Melalui Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) Pemkab Tanah Bumbu mengadakan persiapan ketersediaan dalam rangka menghadapi Hari Besar Keagamaan Nasional (HBKN) Natal dan Tahun Baru (Nataru).
“Kegiatan yang dilaksanakan ini bertujuan melihat dan mengidentifikasi ketersedian stok dan harga barang kebutuhan pokok, serta menghindari daerah dalam kekurangan bahan pokok,” ungkap Lamijan, Sekretaris DKPP Kabupaten Tanah Bumbu.
Untuk stok beras menjelang Nataru, Lamijan memperkirakan masih mencukupi hingga akhir tahun 2022.
“Tetapi di beberapa daerah di Tanah Bumbu masih terjadi kenaikan harga yang diduga terjadi kenaikan inflasi, hal ini tentunya dapat berdampak kepada bahan pokok yang lain. Kami semua sangat berharap dengan adanya kegiatan ini semua peserta dapat berdiskusi sehingga dapat memberikan solusi dan antisipasi permasalahan yang mungkin muncul dalam pelaksanaan HBKN,” tambah Lamijan.
Penulis : Imi Surya Putra
Sumber : Diskominfo TB/Dwn
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.