Pemkab Kotabaru menerima hibah senilai Rp 18,9 milyar dari Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR).
Hibah tersebut berupa Barang milik negara (BMN) yang terdiri dari beberapa bangunan sekolah, TPA dan Jembatan Gantung.
Penyerahan hibah diterima langsung oleh Bupati Kotabaru, Said Jafar didampingi Kepala Dinas PUPR Kabupaten Kotabaru, Suprapti Tri Astuti, menandatangani serahterima dan naskah hibah, di auditorium Kementerian PUPR, Rabu (07/12/22), di Jakarta, yang dihadiri dan disaksikan langsung oleh Menteri PUPR, Basuki Hadimuljono dan Menteri Keuangan, Sri Mulyani.
“Atas nama Pemerintah Daerah, kami mengucapkan terimakasih kepada pihak Kementerian PUPR yang telah menyerahkan hibah BMN,” ujar Bupati Kotabaru.
Ia pun berharap agar bantuan-bantuan dari Kementerian PUPR seperti ini akan terus mengalir di Kabupaten Kotabaru.
Penulis : Agus Ariyanto
Sumber : Diskominfo
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.