Pemkab Kotabaru melalui Dinas Pariwisata, Kepemudaan dan Olahraga (Disparpora) mengadakan Kompetisi Futsal Bupati Cup tahun 2022, dilaksanakan di lapangan indoor bolabasket Bamega Kotabaru, Senin (12/12/22).
Kompetisi diikuti 64 peserta teridiri 32 tim kategori umum dan 32 tim antar instansi. Dibuka Sekdakab Kotabaru, Drs. Said Akhmad, MM, dihadiri Kapolres Kotabaru, AKBP H.M Gafur Aditya Harisada Siregar, SIK dan jajaran, Palaksa Lanal Kotabaru, Mayor Laut (E) Ahmad Fandoli, Danramil Kotabaru, Kepala Kantor Kemenag, H. Akhmad Kamal, dan Kepala SKPD.
Ketua Panitia Pelaksana, Gusti Abdul Wahid yang juga adalah Kepala Diskominfo Kabupaten Kotabaru mengatakan, Kompetisi Futsal Bupati Cup ini pertama kali diselenggarakan tidak dipungut biaya bagi para peserta yang ikut dengan total hadiah sebesar Rp 50 juta terbagi Rp 30 juta untuk uang pembinaan dan Rp 20 juta untuk medali dan piala.
Penulis : Agus Ariyanto
©Jurnalisia
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.