Jelang Nataru Pemkab Kotabaru Pastikan Ketersediaan Sembako Aman - Jurnalisia™

  • Jurnalisia™

    Mengusung Kearifan Lokal

    Jurnalisia™

    Sumber Data Cuaca: https://cuacalab.id

    Kamis, 08 Desember 2022

    Jelang Nataru Pemkab Kotabaru Pastikan Ketersediaan Sembako Aman

    Kotabaru,
    Meningkatnya permintaan dan harga bahan pokok menjelang akhir tahun, atau istilahnya Nataru (Natal dan Tahun Baru, Red) sudah biasa terjadi setiap tahunnya.

    Kabupaten Kotabaru sudah mengantisipasi kondisi menjelang Nataru dengan pengawasan harga dan barang di pasar.

    Bersama instansi terkait Prmkab Kotabaru melakukan fungsi pengawasan dengan pemantauan kondisi harga yang berkembang setiap hari.

    Hal ini disampaikan oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Kotabaru, Drs. Said Akhmad, MM, di ruang kerjanya, Rabu (07/12/22).

    "Berkaitan usaha menurunkan inflasi di Kotabaru , Pemerintah Daerah juga sudah melakukan operasi pasar secara rutin. Ketersediaan bahan pokok dan antisipasi kenaikan harga sudah dilaksanakan dengan melakukan pengawasan di pasar" kata Said Akhmad.

    Ia juga mengimbau warga masyarakat menjelang akhir tahun apalagi bersamaan dengan libur sekolah yang pastinya akan banyak warga yang melaksanakan liburan agar tetap waspada karena cuaca yang kurang bersahabat.
    Dan ia pun berharap kondisi cuaca tidak menghambat distribusi bahan kebutuhan pokok yang disuplai dari luar daerah yang banyak melalui jalur laut. 

    Penulis : Deddy Amier 
    ©Jurnalisia

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.

    Beranda

    ... ...