Babak kedua pertandingan antara Timnas Sepakbola Belgia melawan Maroko berlangsung seru. Pola permainan sama-sama menyerang meski penguasaan bola lebih banyak oleh pemain Belgia.
Di menit ke 73 Abdelhamid Sabiri berhasil membobol gawang Belgia yang dikawal Thibaut Courtois. Skor berubah 1-0 untuk keunggulan Maroko.
Timnas Belgia menarik Eden Hazard dan beberapa pemain termasuk Thorgan Hazard. Di menit ke 81 Belgia memasukkan Rumelu Lukaku untuk menambah daya gedor di lini depan.
Meski sudah menggempur pertahanan Maroko tak satu pun gol dihasilkan Belgia. Malahan di menit 1 perpanjangan waktu babak kedua pemain Maroko, Zakaria Aboukhlal berhasil membobol gawang Cotois. Skor hingga babak kedua adalah 2-0 untuk kemenangan Maroko.
Dengan kemenangan atas Belgia, untuk sementara pemuncak klasemen Grup F diduduki Maroko dengan poin 4, sedangkan Belgia turun ke urutan ke 2 dengan poin 3.
Penulis : Imi Surya Putra
©Jurnalisia
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.