Ratusan Ton Solar Per Bulannya Untuk Nelayan dan Petani Tanah Bumbu - Jurnalisia™

  • Jurnalisia™

    Mengusung Kearifan Lokal

    Jurnalisia™

    Sumber Data Cuaca: https://cuacalab.id

    Selasa, 15 November 2022

    Ratusan Ton Solar Per Bulannya Untuk Nelayan dan Petani Tanah Bumbu

    Tanah Bumbu,
    Para Nelayan di Tanah Bumbu sebelumnya sempat berteriak terkait ketersediaan BBM jenis Solar untuk melaut, kini sudah terpenuhi oleh pasokan puluhan ton per bulannya dari Pertamina.

    Informasi yang dihimpun media ini menyebut; sebanyak sekitar 70 ton atau 70.000 liter pasokan Solar per bulannya diperuntukkan para Nelayan di wilayah Kecamatan Simpang Empat dan Batulicin yang dititipkan ke SPBU yang berada di kawasan Jl. Transmigrasi Plajau Kecamatan Simpang Empat.

    Kemudian untuk para Nelayan di Kecamatan Kusan Hilir pasokan Solar-nya dititipkan ke SPBU yang berada di kawasan Desa Barugelang.

    Tak cuma para Nelayan yang memperoleh pasokan Solar, juga para Petani untuk menggerakkan mesin-mesin produksi pertanian seperti traktor dan mesin panen padi. Solar untuk kebutuhan para Petani ini diantaranya dititipkan di SPBU Simpang Ferry Kecamatan Batulicin.

    Kalau diakumulasikan semua pasikan Solar untuk para Nelayan dan Petani itu berjumlah ratusan ton atau ratusan ribu liter per bulannya.

    Seperti yang diungkapkan Bupati Tanah Bumbu, dr. Zairullah Azhar beberapa waktu lalu; kebutuhan Solar untuk para Nelayan dan Petani itu sangat diperlukan untuk menggerakkan semua peralatan produksi mereka, sehingga dapat meningkatkan kesejahteraan.

    Senada dengan Bupati, Ketua DPRD Kabupaten Tanah Bumbu, H. Suouansyah, ZA, SE, MH pun berharap pihak Pertamina memperhatikan kebutuhan akan Solar yang menjadi hak para Nelayan dan Petani itu.

    Selanjutnya adalah tinggal pengawasan terhadap distribusi Solar tersebut agar tepat sasaran, tidak disalahgunakan oleh oknum untuk kepentingan pribadi.

    News Writer : Imi Surya Putra 
    ©Jurnalisia

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.

    Beranda

    ... ...