Dinas Ketenagakerjaan dan Transmigrasi (Disnakertrans) Kabupaten Kotabaru melakukan kunjungan kerja ke PT Indocement Tunggal Prakarsa (ITP) Tbk, Plant Tarjun, yang diterima oleh General Manager PT ITP Tarjun, Retnawan Widhiantoro melalui HRGAS Department Head, Yanuar Arif, kegiatan bertempat di VIP Guest House Indocement Tarjun, Senin (21/11/22).
Kepala Disnakertrans Kabupaten Kotabaru, Sugian Noor, menyebut tujuan Kunker tersebut dalam rangka sharing informasi terkait ketenagakerjaan dan sekaligus memberikan penghargaan kepada Indocement atas partisipasi dan peran serta aktifnya mendukung program pemagangan dalam negeri dan peningkatan produktivitas tenaga kerja di Kabupaten Kotabaru.
Kadisnakertrans Kotabaru mengapresiasi atas sumbangsih perusahaan semen merk Tiga Roda ini dengan inisiasinya untuk membantu dalam rangka peningkatan pembangunan daerah dan sebagai pilot project pertama program pemagangan dalam negeri melalui program super tax deduction di Kabupaten Kotabaru dan Kalimantan Selatan dalam peningkatan kompetensi SDM bagi masyarakat serta membantu program pemerintah dalam menyosialisasikan program vokasi ini kepada seluruh perusahaan yang ada di wilayah Kabupaten Kotabaru.
Indocement merupakan satu-satunya perusahaan di Kabupaten Kotabaru yang mempunyai program vokasi melalui peningkatan dan pengembangan pendidikan dan pelatihan vokasi yang telah dijalankan.
HRGAS Department Head PT ITP Tarjun, Yanuar Arif menyambut baik Kunker Disnakertrans Kotabaru yang merupakan langkah nyata perusahaan dalam mendukung program pemerintah, juga saling sharing program yang telah digiatkan oleh Indocement.
Menjadi harapan bersama program perusahaan dapat memberikan manfaat dan menjadi kontribusi positif dalam peningkatan dan pengembangan kompetensi SDM masyarakat di Kabupaten Kotabaru.
Kegiatan Kunker ditutup dengan penyerahan secara simbolis piagam penghargaan dari Disnakertrans Kabupaten Kotabaru untuk PT ITP.
Penulis : Deddy Amier
Sumber : PR
©Jurnalisia
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.