Bupati Tanah Bumbu Ingin Para Anak Yatim Bisa Disekolahkan Sampai Sarjana - Jurnalisia™

  • Jurnalisia™

    Mengusung Kearifan Lokal

    Jurnalisia™

    Sumber Data Cuaca: https://cuacalab.id

    Jumat, 07 Oktober 2022

    Bupati Tanah Bumbu Ingin Para Anak Yatim Bisa Disekolahkan Sampai Sarjana

    Tanah Bumbu,
    Pendiri dan Pengelola Istana Anak Yatim di Tanah Bumbu, dr. Zairullah Azhar menginginkan pendidikan bagi para anak yatim yang dipelihara oleh Panti Asuhan; bisa sampai ke jenjang Sarjana.

    Karena menurut dr. Zairullah yang juga merupakan Bupati tanah Bumbu itu, dengan jenjang pendidikan sampai Sarjana; mereka akan lebih berpeluang menjadi mandiri. Selama ini menurut dr. Zairullah, pihak Panti Asuhan kebanyakan hanya mampu menyekolahkan para anak yatim yang dipelihara hanya sampai di tingkat SLTA.

    “Setidaknya anak yatim ini harus mengeyam pendidikan sampai Sarjana karena inilah yang nantinya akan menentukan nasib mereka agar bisa mandiri dan bermanfaat buat keluarga, agama, bangsa, dan negara,” ujar dr. Zairullah.

    Keinginannya tersebut disampaikannya di Musyawarah Nasional (Munas) II Lembaga Kesejahteraan Sosial Anak (LKSA) dan Panti Sosial Asuhan Anak (PSAA) yang dilaksanakan di Banjarmasin dari tanggal 7 hingga 9 Oktober 2022. (Red) 

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.

    Beranda

    ... ...