Komisi III DPRD Kabupaten Tapin Kalsel sebanyak 7 orang berserta 3 orang pendampingnya dari Sekretariat DPRD berkunjung ke DPRD Kabupaten Kapuas Kalteng dalam rangka sinkronisasi Pengawasan Program Sarpras dan Lingkungan, Senin (26/09/22).
Pimpinan Rombongan Komisi III tersebut menyampaikan kedatangan kembali ke DPRD Kapuas Kalteng ini diterima langsung oleh kalangan Sekretariat DPRD Kapuas.
"Hari ini kami sangat senang diterima disini dan akan datang kembali kesini (DPRD Kapuas, Red) untuk tujuan kami studi banding dan konsultasi langsung. Hari ini karena ada aksi demo dan rapat paripurna di DPRD Kapuas ini kamipun segera meninggalkan lokasi ini," ungkap Tajuddin Noor, Pimpinan Rombongan Komisi III DPRD Tapin.
Sementara itu dari seorang staf di Sekretariat DPRD Kapuas, M. Norhan mengatakan program kunjungan ini sangat menarik, tetapi apa daya akan adanya aksi demo dan program rapat paripurna.
"Kami menyambut baik kunjungan DPRD Tapin ini dan menerima mereka sesuai tugas-tugas kami disini, karena hari ini jadual kami padat serta akan adanya aksi demo, kunjungan mereka kami terima seadanya," pungkas M. Norhan. (Dolok)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Komentarmu adalah gambaran isi kepalamu, maka diam lebih bijak daripada sok tahu.